EVALUASI PELAKSANAAN PELAYANAN INFORMASI OBAT (PIO) PADA KONSUMEN DI APOTEK KOTA BARU

Ela Nur Laelasari

Abstract


Pelayanan Informasi Obat adalah upaya yang dilakukan oleh apoteker untuk memberikan informasi yang akurat, jelas, dan terkini kepada dokter, perawat, profesional kesehatan lain, dan konsumen. Pelayanan ini telah bergeser dari orientasi pada obat (product-oriented) menjadi orientasi pada konsumen (patient-oriented) dengan berlandaskan pada konsep pharmaceutical care. Salah satu indikator nyata dari penerapan konsep pharmaceutical care adalah kualitas pelayanan informasi obat di apotek. Pelayanan informasi obat juga dapat dianggap sebagai faktor yang berkontribusi pada penilaian kepuasan pasien. Kepuasan konsumen tergantung pada sejauh mana pelayanan yang mereka terima memenuhi atau bahkan melebihi harapan mereka. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pelayanan informasi obat kepada konsumen di Apotek Kota Baru. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan model Servqual yang mencakup lima dimensi pelayanan, yaitu dimensi bukti fisik, dimensi kehandalan, dimensi daya tanggap, dimensi jaminan, dan dimensi empati. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi responden terhadap pelayanan ini adalah puas, yang berarti bahwa pelayanan tersebut telah memenuhi atau melebihi harapan mereka.



DOI: http://dx.doi.org/10.52031/phrase.v4i1.661

Refbacks

  • There are currently no refbacks.