SOSIALISASI PENGELOLAAN SAMPAH DENGAN PEMILAHAN SAMPAH DAN DEMO PENGOMPOSAN DI RT 04 RW 02 WILAYAH KERJA PUSKESMAS KERANGGAN KOTA TANGERANG SELATAN

Tri Okta Ratnaningtyas, Fenita Purnama Sari Indah, Lela Kania Rahsa Puji, Nurwulan Adi Ismaya, Nur Hasanah, Rita Dwi Pratiwi, Tria Monja Mandira, Gina Aulia

Abstract


SOCIALIZATION OF WASTE MANAGEMENT WITH WASTE SEPARATION AND DEMO OF MAKING COMPOST  IN RT 04 RW 02 WORKING AREA OF

PUSKESMAS KERANGGAN SOUTH TANGERANG CITY

 

Tri Okta Ratnaningtyas(1), Fenita Purnama Sari Indah(1), Lela Kania Rahsa Puji(1), Nurwulan Adi Ismaya(2), Nur Hasanah(2), Rita Dwi Pratiwi(3), Tria Monja Mandira(3), Gina Aulia(4)

 

(1)  Undergraduate Public Health Major , STIKes Widya Dharma Husada Tangerang, Pajajaran Street, No. 1,

 South Of Tangerang, 15417, Indonesia

(2) Associate’s Degree Pharmaceutical Major, STIKes Widya Dharma Husada Tangerang, Pajajaran Street No. 1, South Of Tangerang, 15417, Indonesia

(3) Undergraduate Nursing Major, STIKes Widya Dharma Husada Tangerang, Pajajaran Street No. 1, South Of Tangerang, 15417, Indonesia

(4) Undergraduate Clinical and Community Pharmaceutical Major, STIKes Widya Dharma Husada Tangerang, Pajajaran

    Street No. 1, South of Tangerang , 15417, Indonesia

 

Corresponding Email triokta@masda.ac.id

 

ABSTRACT

 

This community service is entitled "Socialization of Waste Management with Waste Separation and Demo of Making Compost in RT 04 RW 02 Working Area of Puskesmas Keranggan South Tangerang City". The purpose of this community service activity is to increase the knowledge of residents in the area of RT 04 RW 02 Kelurahan Keranggan about waste management with proper and correct waste sorting and empowering community members in managing waste management problems through composting demonstrations. This method of implementing community service is carried out in several stages of activity, namely the licensing stage, the survey stage, and the socialization stage. This licensing phase is carried out by first taking care of permits to the South Tangerang City Health Office and Keranggan Puskesmas in order to carry out community service in the Keranggan Health Center Work Area. After taking care of permits and obtaining permits, the continuous stage is the survey stage, namely conducting a location survey and conducting a gathering with the Head of RT 04 and the Chairperson of RW 02 of Keranggan Kelurahan to convey the aims and objectives of this community service. During the survey phase, collaboration is also carried out and determines a schedule for community service implementation activities. In the licensing and survey stages, the team also made preparations for the drafting of the material to be given, the drafting of a schedule for each session of giving material and the distribution of tasks during the event. Furthermore, after the licensing and survey stages were carried out, the next stage was the socialization stage, namely the implementation of the Socialization of Waste Management with Waste Separation and Demo of Making Compost.  The team for implementing this community service activity consists of 8 lecturers, who from S1 Public Health Study Program, Diploma in Pharmacy, S1 Nursing, and S1 Clinical and Community Pharmacy, and 9 students of the Public Health Study Program, so totaling 17 people. The implementation team provided material on matters related to waste management and how to make compost which was carried out at one of the Community Figure Houses RT 04 RW 02 Kelurahan Keranggan. The conclusion of this community service activity was that before the socialization activity took place, almost all participants still lacked or did not understand good and correct waste management, proper waste sorting, and how to make compost using household organic waste. The hope of carrying out this activity is so that participants do not litter, do not burn garbage that can pollute the surrounding environment, and process waste into a more useful form through the use of household organic waste into compost.

 

Keywords: waste management, organic waste, compost

 

 

SOSIALISASI PENGELOLAAN SAMPAH DENGAN PEMILAHAN SAMPAH DAN DEMO PENGOMPOSAN DI RT 04 RW 02  WILAYAH KERJA PUSKESMAS KERANGGAN  KOTA TANGERANG SELATAN

 

Tri Okta Ratnaningtyas(1), Fenita Purnama Sari Indah(1), Lela Kania Rahsa Puji(1), Nurwulan Adi Ismaya(2), Nur Hasanah(2), Rita Dwi Pratiwi(3), Tria Monja Mandira(3), Gina Aulia(4)

 

(1)  Jurusan S1 Kesehatan Masyarakat, STIKes Widya Dharma Husada Tangerang, Jalan Pajajaran No. 1,

 Kota Tangerang Selatan, 15417, Indonesia

(2) Jurusan DIII Farmasi, STIKes Widya Dharma Husada Tangerang, Jalan Pajajaran No. 1, Kota Tangerang Selatan, 15417, Indonesia

(3) Jurusan  S1 Keperawatan, STIKes Widya Dharma Husada Tangerang, Jalan Pajajaran No. 1, Kota Tangerang Selatan, 15417, Indonesia

(4) Jurusan S1 Farmasi Klinis dan Komunitas, STIKes Widya Dharma Husada Tangerang, Jalan Pajajaran No. 1, Kota Tangerang Selatan, 15417, Indonesia

 

Corresponding Email triokta@masda.ac.id

 

ABSTRAK

 

Pengabdian kepada masyarakat ini berjudul “Sosialisasi Pengelolaan Sampah dengan Pemilahan Sampah dan Demo Pengomposan di RT 04 RW 02 di Wilayah Kerja Puskesmas Keranggan Kota Tangerang Selatan”.  Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan warga di Wilayah RT 04 RW 02 Kelurahan Keranggan mengenai pengelolaan sampah dengan pemilahan sampah yang baik dan benar serta memberdayakan masyarakat dalam upaya pemecahan masalah pengolahan sampah melalui demo pembuatan kompos. Metode pelaksanaan pengabdian masyarakat ini dilakukan dalam beberapa tahapan kegiatan yaitu tahap perizinan, tahap survei, dan tahap sosialisasi. Tahap perizinan ini dilakukan dengan terlebih dahulu mengurus izin ke Dinas Kesehatan Kota Tangerang Selatan dan Puskesmas Keranggan agar dapat melakukan pengabdian masyarakat di Wilayah Kerja Puskemas Keranggan. Setelah mengurus perizinan dan memperoleh izin maka dilanjutkan dengan tahap survei yaitu melakukan survei lokasi dan melakukan silaturahmi dengan Ketua RT 04 dan Ketua RW 02 Kelurahan Keranggan untuk menyampaikan maksud dan tujuan pengabdian masyarakat ini.  Dalam tahap survei juga dilakukan jalinan kerja sama dan menentukan jadwal kegiatan pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat. Dalam tahap perizinan dan survei, tim juga melakukan persiapan penyusunan materi yang akan diberikan, penyusunan jadwal dalam setiap sesi pemberian materi dan pembagian tugas saat acara dilaksanakan. Selanjutnya, setelah tahap perizinan dan survei dilaksanakan maka berikutnya tahap sosialisasi yaitu pelaksanaan Sosialisasi Pengelolaan Sampah dengan Pemilahan Sampah dan Demo Pengomposan. Tim pelaksana kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah dosen Program Studi S1 Kesehatan Masyarakat, DIII Farmasi, S1 Keperawatan, dan S1 Farmasi Klinis dan Komunitas yang berjumlah 8 orang dan mahasiswa Program Studi S1 Kesehatan Masyarakat yang berjumlah 9 orang sehingga secara keseluruhan berjumlah 17 orang. Tim pelaksana memberikan materi tentang hal-hal yang terkait dengan pengelolaan sampah dan cara pembuatan pupuk kompos yang dilaksanakan di salah satu Rumah Tokoh Masyarakat RT 04 RW 02 Kelurahan Keranggan. Kesimpulan dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah sebelum kegiatan sosialisasi berlangsung hampir seluruh peserta masih kurang atau belum mengerti tentang pengelolaan sampah yang baik dan benar, pemilahan sampah yang benar, dan cara pembuatan pupuk kompos dengan memanfaatkan sampah organik rumah tangga. Harapan dari dilaksanakannya kegiatan ini supaya peserta tidak membuang sampah sembarangan, tidak membakar sampah lagi yang dapat mencemari lingkungan sekitar, dan mengolah sampah menjadi bentuk yang lebih berguna melalui pemanfaatan sampah organik rumah tangga menjadi pupuk kompos.

Kata kunci: pengelolaan sampah, sampah organik, pupuk kompos


Keywords


pengelolaan sampah; sampah organik; pupuk kompos

Full Text:

PDF

References


Alviani, Puput. 2015. Bertanam Hidroponik untuk Pemula. Jakarta: Bibit Publisher.

Chandra, Budiman. 2006. Pengantar Kesehatan Lingkungan. Jakarta: Buku Kedokteran EGC.




DOI: http://dx.doi.org/10.52031/jam.v2i1.131

Refbacks

  • There are currently no refbacks.