HUBUNGAN KEPERCAYAAN DIRI DAN BODY IMAGE DENGAN INTERAKSI SOSIAL PADA REMAJA PUTRI DI SMAN 6 KABUPATEN TANGERANG
Abstract
Permasalahan kepercayaan diri akan menyebabkan hambatan perkembangan pada proses sosialisasi, pengenalan atas diri, pengembangan atas potensi diri, serta tugas perkembangan yang dimiliki individu. Tujuan penelitian : untuk menganalisis hubungan kepercayaan diri dan body image dengan interaksi sosial pada remaja putri. Metode penelitian : menggunakan metode kuantitatif jenis penelitian korelasi dengan pendekatan cross sectional. Sampel penelitian ini sebanyak 89 remaja putri usia 15-19 tahun yang diperoleh menggunakan teknik purposive sampling. Hasil penelitian diperoleh, sebanyak 45 responden (50,6 %) memiliki kepercayaan diri rendah, sebanyak 53 responden (59,6 %) memiliki gambaran body image negatif, interaksi sosial pada teman sebaya kurang baik sebanyak 49 responden (55,1 %), dan interaksi sosial di lingkungan sekolah kurang baik sebanyak 45 responden (50,6 %). Hasil uji statistik diperoleh bahwa Kepercayaan diri memiliki hubungan signifikan dengan interaksi sosial pada teman sebaya (p value 0,035 < α 0,05). Kepercayaan diri memiliki hubungan signifikan dengan interaksi sosial di lingkungan sekolah (p value 0,004 < α 0,05). Body image memiliki hubungan signifikan dengan interaksi sosial pada teman sebaya (p value 0,025 < α 0,05). Body image memiliki hubungan signifikan dengan interaksi sosial pada teman sebaya (p value 0,013 < α 0,05). Sehingga hipotesis diterima (Ha). Kasimpulan : maka disimpulkan bahwa terdapat hubungan kepercayaan diri dan body image dengan interaksi sosial pada remaja putri. Saran lebih memperhatikan masalah tentang kepercayaan diri dan Body Image lingkungan sosial pada remaja dimasa yang akan datang.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Alifudin, A. (2023). Hubungan Antara Kepercayaan Diri Dengan Kemampuan Interaksi Sosial Pada Siswa Kelas XI IPS Sma Negeri 15 Bandar Lampung.
Andangjati, M. W., Soesilo, T. D., & Windrawanto, Y. (2021). Hubungan Antara Interaksi Sosial Teman Sebaya dengan Penerimaan Sosial Siswa Kelas XI. Mimbar Ilmu, 26(1), 167-173.
Denich, A. U., & Ifdil, I. (2015). Konsep Body Image Remaja Putri. Jurnal Konseling Dan Pendidikan, 3(2), 55-61.
Diana Rachmawati. 2018. Hubungan Kecanduan Internet Terhadap Interaksi Sosial Remaja. Surabaya.
Hadiwati, S. (2019). Hubungan antara Harga Diri dengan Kepercayaan Diri pada Remaja yang Memiliki Jerawat. Skripsi. Fakultas Psikologi. Universitas Muhammadiyah Semarang.
Ifdil, I., Denich, A. U., & Ilyas, A. (2017). Hubungan Body Image Dengan Kepercayaan Diri Remaja Putri. Jurnal Kajian Bimbingan Dan Konseling, 2(3), 107-113.
Irwansyah, I. (2021). Narasi Persuasi Social Media Influencer Dalam Membangun Konsep Kecantikan Dan Kepercayaan Diri. Jurnal Pustaka Komunikasi, 4(2), 173-186.
Marwoko, G. (2019). Psikologi Perkembangan Masa Remaja. Tarbiyah- Syari’ah Islamiah. Vol 26, No. 01. Jurnal Ilmiah PsikologiPerkembangan 60- 75.
Maulida, F. (2020). Hubungan Antara Body Image Dengan Kepercayaan Diri Pada Mahasiswa (Doctoral Dissertation, Universitas Islam Indonesia).
Menkes, R. I. (2014). Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No.25 Tahun 2014. Jakarta: Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Available at: http://kesga. kemkes. go. id/images/pedoman/PMK, (25).
Muharram, R., Zahara, C. I., & Amalia, I. (2023). Hubungan Body Image dengan Kecemasan Sosial Pada Dewasa Awal. Jurnal Psikologi Terapan (JPT), 3(2), 56-63.
Nafisyah, W. A., & Khasanah, A. N. (2023, January). Studi Mindfulness terhadap Body Image pada Remaja Putri. In Bandung Conference Series: Psychology Science (Vol. 3, No. 1, pp. 454-462).
Pribadi, R. A. (2019). Hubungan antara Citra Diri Negatif dengan Kecemasan Sosial pada Remaja Putri Perkotaan. CALYPTRA, 8(1), 1656-1671.
Stojcic, I., Dong, X., & Ren, X. (2020). Body Image And Sociocultural Predictors Of Body Image Dissatisfaction In Croatian And Chinese Women. Frontiers In Psychology, 11, 731.
Tambunan, S. F. (2022). Hubungan Body Image Dengan Kepercayaan Diri Pada Remaja Putri Kota Tebing Tinggi.
Tito, O. M., & Rakhmawati, D. (2021). Hubungan Antara Percaya Diri Dengan Interaksi Sosial Siswa Kelas X Sma Negeri 1 Bangsri.
WHO. (2017). Adolescents and mental health. World Health Organization.
Refbacks
- There are currently no refbacks.